Syoechrie Pria Idaman mu

Syoechrie Pria Idaman mu
WELCOME TO MY BLOGER. SALAM HANGAT DARI SUKRI ABDULLAH

“Surat Cinta” Dari Kasat Lantas Jakarta Barat Di Terminal Bus Kalideres

Salam Silaturahim buat Sahabat Virus Cinta dan pembaca yang baik hati.
--------------------------------------
Pada kali ini aku ingin berbagi sebuah artikel yang sangat luar biasa menurut aku… dimana artikel ini bersumber dari sebuah status jejaring social yaitu Facebook Humas Polres Jakbar, yang diposting pada tanggal 22 Juli 2015 Pukul 15:07 menit.
Virus Cinta - Upaya dalam mendekatkan diri serta membulatkan tekad untuk menjadi mitra masyarakat nampaknya patut diapresiasi.
Selain menggelar berbagai dialog dan sosialisasi keamanan, kini Kepolisian Resort Metro Jakarta Barat membuat kegiatan membagikan surat.
Kepala Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resort Metro Jakarta Barat, Ajun Komisaris Besar Polisi Heri Opusunggu, memberikan puluhan lembar surat warna warni kepada penumpang di Terminal Bus Kalideres. Surat tersebut sengaja dibuat dengan alasan bahwa selama ini Polisi sangat mencintai masyarakat.
” Kita ingin tunjukan bahwa kita (Polisi) selama ini bersahabat dengan masyarakat. Toh banyak juga diantara mereka yang terharu karena mendapat surat cinta dari saya,” kata Kepala Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resort Metro Jakarta Barat, Ajun Komisaris Besar Polisi Heri Opusunggu, Rabu (2015-07-22).
Kepala Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resort Metro Jakarta Barat, Ajun Komisaris Besar Polisi Heri Opusunggu menambahkan, diantara penumpang yang menerima surat cintanya, ada yang sampai menangis.
“ Mereka terharu, katanya baru kali ini mereka dikasih surat cinta dari Kasatlantas, lebih baik surat cinta dari pada surat tilang,” kata AKBP Heri Opusunggu.
Inilah surat cinta yang ditulis tangan oleh Kepala Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resort Metro Jakarta Barat, Ajun Komisaris Besar Polisi Heri Opusunggu.

“Surat cinta untuk Pemudik”

Saudara/i pengendara yg terkasih
Aku tahu kamu buru-buru
Aku tahu kamu mau cepat sampai tujuan
Aku tahu kamu meninggalkan rumah untuk sementara
Aku tahu kamu punya cita-cita dan harapan yang mau dikejar
Aku juga tahu kamu ingin mencapai semua itu

Jangan sampai ada hambatan di jalan
Aku tahu semua itu
Akan tetapi saudara/i ku
Aku tak mau karena itu semua
Kamu jadi tidak waspada dan perhatian terhadap keselamatan dirimu

Aku sungguh mengasihimu
Dan selalu mendoakan yang terbaik bagimu
Sebab itu aku tidak mau terjadi sesuatu
Yang membuat harapan dan cita-citamu tidak tercapai
Dengan surat tilang yang memberatkanmu

Oleh karena itu saudara/i ku
Tetaplah waspada!
Tetaplah perhatian!
Ingatlah selalu untuk berkendaraan yang baik
Aku sungguh mengasihimu

Dan selalu mendoakan yang terbaik bagimu
Sebab itu aku tidak mau terjadi sesuatu
Yang membuat harapan dan cita2mu tidak tercapai
Dengan surat tilang yang memberatkanmu

Oleh karena itu saudara/i ku
Tetaplah waspada!
Tetaplah perhatian!
Ingatlah selalu untuk berkendaraan yang baik

Demikian isi hatiku yang tulus kepadamu saudara/i ku
Semoga aku dan kamu dapat bertemu dengan tawa dan canda
Yang tidak membuatmu jenuh

*****
Dari sahabatmu 
Satlantas Polres Metro Jakarta Barat 


Minal Aidin Wal Faidin
"Mohon Maaf Lahir Batin"


0 Response to "“Surat Cinta” Dari Kasat Lantas Jakarta Barat Di Terminal Bus Kalideres"

Post a Comment

Apa yg km tahu blm tentu aku tahu, dan sbaliknya apa yg aku tahu juga blm tentu km tahu (Syoechrie)

Senang jika anda berkunjung lagi
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Blog Archive

SLAMAT MENUNAIKAN IBADAH PUASA